Hubungan Harmonis: Kalau Bisa, Kenapa Enggak?

Setiap Orang baik dalam berumah tangga,bekerja,atau dalam bersosialisasi dimasyarakat pasti mengaharapkan adanya hubungan yang harmonis. ya...dalam pacaran,berkeluarga,dalam kerja team dikantor dan juga di masyarakat luas. Hubungan yang harmonis sendiri terbentuk dari sinergi antara kedua pihak yang berhubungan. Banyak hal yang bisa dilakukan untuk menjaga atau memperbaiki tingkat keharmonisan kita (dalam berumah tangga), diantaranya adalah:

1. Saling berbagi dan berdiskusi.
Ketika sedang menjalin hubungan dengan pasangan, kamu harus memiliki waktu berdiskusi dengannya.
Sebaiknya manfaatkan sesi diskusi tersebut untuk hal yang bermanfaat  seperti saling bertukar informasi mengenai apa yang sedang dikerjakan,berbagi ide-ide yang posotif. Pada saat pasangan mulai berbagi dengan kamu, dengarkanlah apa yang dikatakannya, kemudian tawarkan sesuatu yang positif. Pastikan ada saling ketergantungan antara kamu dan pasangan kamu.

2. Saling mengekspresikan kepedulian dan kasih sayang.
Kasih sayang menjadi bagian dari cinta, di dalamnya terdapat kepedulian dan kasih sayang. Jika cinta sudah tumbuh dalam hubungan kamu, akan lebih mudah untuk mengekspresikannya. Lakukanlah dengan spontanitas tapi bermakna. Perilaku spontan dengan pasangan dimana kamu merasa santai untuk melakukannya menjadi cara terbaik untuk membangun hubungan yang lebih harmonis dan bahagia.

3. Mencintai diri sendiri.
Kamu harus bisa mencintai diri sendiri agar dapat memiliki hubungan yang bahagia dan sehat. Mencintai diri sendiri artinya adalah mencintai tubuh dan jiwa kamu. Sebagaimana seseorang mencintai tubuhnya sendiri, ia akan merawat tubuh dengan memberinya makan dan minum yang sehat. Juga menjaganya dari hal-hal yang dapat membahayakan tubuhnya. Seseorang mencintai jiwanya sendiri  dengan mencari hal-hal yang memuaskan perasaan sendiri seperti menjaga sikap emosional dan keegoisan. Bila sikap seperti  itu dapat kamu terapkan, maka hubungan kamu dengan pasangan mencapai klimaksnya yaitu kebahagiaan yang utuh.



4. Saling bersikap jujur dan terbuka terhadap pasangan.
Bersikap jujur akan membuat sesuatu jadi jelas,baik atau buruk itu.dalam menjalin suatu hubungan memang sangat dibutuhkan kejujuran dan sikap saling terbuka antara keduanya,karena dari sikap jujur dan terbuka pasangan akan dapat menilai diri kamu dan bagaimana pasangan kamu menyesuaikan diri.

5. Berusaha menciptakan suasana yang menyenangkan dalam keluarga dan tumbuhkan sikap kebersamaan.
Suasana rumah yang menyenangkan tentunya berpengaruh dalam keharmonisan rumah tangga,bisa dimulai dengan bercengkrama, bercanda dengan keluarga atau pasangan kamu.ya dimulai dari hal hal yang kecil akan membuat sesuatu yang besar nantinya.

6. Hindari sikap emosional dan egois dalam menghadapi masalah.
Dalam menghadapi masalah,kendalikan emosi kamu,berfikir lebih jernih. Hindarilah emosi yang meledak-ledak saat menhadapi masalah dengan pasangan mu. karena jika kamu tidak bisa mengendalikan emosi kamu,akan berakibat fatal terhadap keharmonisan rumah tangga kamu.

7. Membuat komitmen jangka panjang dengan pasangan kita.
Letika kamu memutuskan untuk berkeluarga,ingat kembali apa tujuan kamu,perkuat hal itu.insyallah kamu akan lebih berkomitmen lagi dalam berkeluarga.

8. Bijak dan tegas dalam menghadapi masalah serta selalu memegang teguh ajaran agama.
Dalam menghadapi suatu masalah,besikap lah bijak dan tegas tanpa memilih-milih sesuatu apapaun itu.karena sikap bijak dan tegas akan membuat orang/pasangan kamu lebih menyegani kamu sendiri.

9. Tidak membawa masalah dari luar ke dalam rumah tangga,kerjaan.
Jangan suka bawa-bawa masalah,baik masalah kantor atau masalah ketika dijalan.karena itu akan membuat kamu jadi lebih emosian. itu akan memperburuk hubungan kamu dengan pasangan. Biasakan juga gaya hidup yang sehat dalam keluarga.

12. Menjalin silaturahmi,baik antara keluarga kamu,dan juga pasangan.
Jalinlah silaturahmi antara keluarga kamu dan juga keluarga pasangan kamu,bisa dilakukan dengan cara mengunjungi mereka,saling bertukar kabar lewat telepon,email maupun lewat sosial media.itu akan lebih mempererat hubungan kamu.

13. Perhatikan lingkungan sekitar dan bersosialisasilah dengan baik.
Perhatikanlah lingkungan kamu tinggal,berbaurlah dengan masyarakat dan bersosialisalilah dengan baik.itu akan membuat kamu jadi lebih mengerti bagaimana cara menghadapi atau menyikapi suatu keadaan secara luas.

Adakalanya pasangan suami istri yang bekerja merasa hubungannya tidak semesra dulu seperti pada saat pertama kali berumah tangga. Beberapa riset membuktikan, untuk menghidupkan kembali hubungan suami istri seperti ketika pertama kali menikah, keduanya perlu meluangkan waktu bersama seperti bulan madu kembali (re-honeymoon/second honeymoon), hal itu kemungkinan besar membuat hubungan akan menjadi membaik.

sumber: beberapa blog inspiratif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar