Media Sosial Dunia Maya,Punya berapa?


Selamat pagi...
Ya hari ini seperti biasanya...kurang kerjaan..haha,biasa jadwal kerja masuk siank alhasil tiap pagi ya nongkrongin komputer sambil maen social media networking. Ya sosial media. Apa ada yang aneh dengan social media networking?? pasti enggak untuk ukuran anak muda melek internet, bahkan mulai dari anak-anak SD sampe ibu-ibu rumah tangga pun tau apa itu social media networking atau media sosial.

Sekarang ini banyak banget social media networking yang malang melintang di dunia maya. mulai dari Friendster, My Space, Mig33, Facebook, Twitter, Foursquare, Threeword.me, dll. tapi tunggu dulu masih ada lagi yang bisa buat kita lebih bangga lagi yaitu Koprol, Rockto, dan banyak lagi start up lokal lainya.
banyak bukan..hahaha...sampai sampai, kadang satu orang ga cukup cuma dengan satu akun saja di tiap social media networking yang ada.

Gue sendiri termasuk yang tersebut diatas, gue juga cukup aktif di beberapa social media yang disebutin diatas. hmm...setelah gue inget-inget lagi, gue punya 2 akun Facebook tp yang satunya nganggur ga jelas.. hahaha, terus 1 akun twitter, punya banyak akun mig33,tp lupa semua..haha,udah lama ga chat via mig33 seh. trus 1 akun foursquare,Threeword.me yang nganggur juga, dan punya akun Koprol dan Rockto yang masih aktif sampai sekarang.

Dari sekian banyak social media networking yang ada,masing-masing punya visi dan misi yang berbeda-beda tetapi intinya seh hampir sama, ya..UPDATE STATUS. disini akan gue definisikan apa yang udah gue sebutin diatas,maklum lagi sotoy banget gue, hahaha...*gampar*.

FRIENDSTER, alamat situsnya www.friendster.com. Friendster atau yang lebih umum disebut FS merupakan sebuah jaringan pertemanan dunia maya, kalo diperhatikan lagi,FS lebih memperlihatkan ke Biodata pribadi penggunanya, bahkan disediakan juga blog dengan sub domain terpisah. bener ga ya?? entahlah,gue sendiri ga punya akun FS.hahaha.*gampar lagi*

MY SPACE, alamat situsnya www.myspace.com. MySpace adalah situs jaringan sosial populer yang menawarkan jaringan antar teman, profil pribadi, blog, grup, foto, musik dan video untuk remaja dan dewasa di seluruh dunia. Markas situs ini sendiri  terletak di Beverly Hills, California, Amerika Serikat". Jadi My Space itu salah satu dari Sosial networking yang memungkinkan kita utuk menjalin pertemanan berbagi profil atau yang lainnya.


MIG33,alamat situsnya www.mig33.com(basicnya seh untuk telepon seluler/mobile). mig33 (dibaca mig tiga tiga) adalah layanan aplikasi untuk mengirim pesan instan berbasis telepon seluler. mig33 merupakan komunitas telepon seluler terbesar pertama di dunia. Pengguna mig33 dapat berkomunikasi dengan teman, bertemu orang baru, bertukar emoticon, mengirimkan kado virtual, dan bermain games. Pengguna juga dapat berkomunikasi melalui pengirim pesan instan seperti Yahoo! Messenger, Google Talk, MSN Messenger dan AOL. Layanan ini tersedia untuk pengguna telepon seluler manapun, mulai dari Nokia, Sony Ericsson dan Blackberry. mig33 telah digunakan oleh lebih dari 25 juta pengguna di lebih dari 200 negara.

FACEBOOK, alamat situsnya www.facebook.com. Facebook adalah situs jejaring pertemanan yang paling populer saat ini,penggunanya saja sampai 600 juta orang,itu cuma yang aktif,bayangin kalo ditambah lagi yang jarang update status.situs ini sendiri menawarkan profil pibadi, menambahkan orang lain sebagai teman atau grup tertentu,fasilitas pesan/messaging,berbagi foto & video serta pemberitahuan realtime.

TWITTER, alamat situsnya www.twitter.com. Twitter merupakan jaringan sosial berupa mikroblog sehingga memungkinkan penggunanya untuk mengirim dan membaca pesan yang disebut tweets. Tweets adalah teks tulisan hingga 140 karakter yang ditampilkan pada halaman profil pengguna. Tweets bisa dilihat secara luar, namun pengirim dapat membatasi pengiriman pesan ke daftar teman-teman mereka saja.Pengguna dapat melihat tweets penulis lain yang dikenal dengan sebutan pengikut.Semua pengguna dapat mengirim dan menerima tweets melalui situs Twitter, aplikasi eksternal yang kompatibel (telepon seluler), atau dengan pesan singkat (SMS) yang tersedia di negara-negara tertentu. Sekarang ini juga mulai banyak twitter client,yaitu aplikasi yang disediakan oleh pihak ketiga,misal Tweetdeck,UberSocial,Echofon,dll.

FOURSQUARE, alamat situsnya www.foursquare.com. Foursquare adalah sebuah aplikasi telepon selular yang membantu penggunanya untuk menemukan sebuah cara baru dalam melakukan eksplorasi sebuah kota. Foursquare juga membantu penggunanya untuk bertemu dengan teman-teman dalam dunia maya. Foursquare merupakan sebuah situs web jejaring sosial yang berdasar kepada lokasi dari si pengguna, software dari telepon selular, dan juga merupakan sebuah permainan. Pengguna dari situs web ini bisa memberitahukan lokasi terbarunya atau yang disebut check-in melalui pengiriman SMS atau melalui sebuah aplikasi yang mendukungnya. Dalam melakukan check- in lokasi, pengguna akan mendapatkan sejumlah poin . Ketika pengguna melakukan check- in yang menurut situs ini menarik, maka pengguna akan mendapatkan sebuah badge.Setau gue,kalo mau checkin harus via mobile,ga bisa lewat komputer.

THREEWORD.ME, alamat situsnya www.threeword.me. Threeword.me merupakan sebuah situs yang mengajak teman-teman kita untuk memilih 3 kata untuk menggambarkan diri kita.ya,cuma 3 kata yang sudah bisa menggambarkan siapa kita,gue sendiri juga bingung maksudnya..hahaha...entahlah..pernah buat akun nya tapi sampe sekarang ga pernah dipake.

KOPROL,alamat situsnya www.koprol.com, Koprol, atau sekarang yang dikenal dengan Yahoo! Koprol, merupakan jejaring sosial berdasarkan lokasi yang ditujukan untuk kota-kota di Indonesia. Koprol memberitahu lokasi sesama pengguna Koprol serta menghubungkan sesama penggunanya yang berada ditempat yang sama. Jejaring sosial ini menggunakan metode berbasis lokasi. Di sini ponsel pengguna dapat bersifat seperti GPS (Global Positioning System) tanpa aplikasi GPS dari ponsel itu sendiri. Koprol menyediakan sejumlah pilihan tempat dimana penggunanya bisa check-in di lokasi tersebut. Setelah masuk log, di sini pengguna bisa melihat siapa saja anggota lain yang sedang berada di lokasi yang sama.

ROCKTO,alamat situsnya www.rockto.com, Rockto merupakan situs yang biasanya digunakan untuk berbagi atau share berita,atau isu-isu yang lagi hangat dibicarakan,bisa politik,sosial dan teknologi..kita dapat membagi atau sharing video,foto,berita,blog dengan mengcopy url alamat situsnya. setelah itu kita memilih foto berita dan tag untuk apa yang akan kita share.setiap posting dan rock(sama seperti RT/Retweet di twitter,BUMP di koprol) kita akan mendapatkan point dan bisa kita tukar dengan barang yang disediakan di Store Rockto.menarik bukan.

banyak sekali bukan social media yang ada sekarang ini,gue yang nulis aja sampai keringatan gini..haha.
jadi,berapa banyak akun social media yang kamu punya??.

2 komentar:

  1. multiply termasuk media sosial nggak sih?

    BalasHapus
  2. hehehe...aq juga ga tau,coz aq juga ga punya...
    diluar yang aq posting masih banyak lagi kok social media lain..:D

    BalasHapus